Saturday 3 October 2015

Mengenal Tokoh Touhou Project - Hakurei Reimu



Informasi bagi kalian yang tidak tahu: Touhou Project (東方Project Tōhō Purojekuto, lit. Eastern Project), dikenal juga sebagai Toho Project atau Project Shrine Maiden, merupakan seri game doujin asal Jepang yang fokus pada bullet hell shooter dibuat oleh one-man developer Team Shanghai Alice, yang anggota satu-satunya, dikenal sebagai ZUN, bertanggung jawab atas semua grafik, musik dan programming pada sebagian besar bagian. Seri-seri tersebut dilantik dalam Guinness World Records pada bulan Oktober 2010 sebagai "most prolific fan-made shooter series". 

Reimu Hakurei merupakan tokoh utama Touhou Project didampingi Marisa Kirisame. Sebagai miko dari Kuil Hakurei, atau sebut saja Hakurei Shrine atau Hakurei Jinja, dia mengelola Hakurei Border Gensokyo dan membasmi youkai pembuat masalah.

Kepribadian

Terus terang, optimis, dan sedikit ingin tahu. Dia cepat marah bila perasaannya terluka, secepat dia menawarkan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan. Menurut Komachi, salah satu orang terkenal di Gensokyo, Reimu memiliki hati yang polos yang tidak bisa membenci seorangpun. Walaupun cukup malas di waktu luangnya, dia sangat membaktikan dirinya terhadap tugasnya sebagai Hakurei Shrine Maiden (atau Hakurei Miko) menghasilkan sikap "tembak dulu baru mikir" dalam hal pembasmian youkai. Hal ini membuatnya terkenal untuk memberantas youkai tanpa pilih kasih.

Ternyata, bagaimanapun juga, dia benar-benar menolong youkai yang sedang dalam masalah bila memang perlu. Sebagai contoh, di Silent Sinner in Blue, dia menjaga Rei'sen (kelinci bulan yang menyamar sebagai youkai kelinci bumi) di tempatnya untuk menyembuhkan lukanya, memberikan futon yang selalu dia gunakan untuk tidur, dan bahkan pergi menuju Eientei untuk memberitahukan penduduknya bahwa kelinci yang terluka berada di kuilnya.

Pernah dinyatakan bahwa Reimu memperlakukan semua orang sama, entah mereka manusia, youkai atau dewa, tidak memberikan sikap hormat atau tidak hormat secara khusus. Sikap ini membuatnya tanpa sengaja berteman dengan banyak youkai yang dia kalahkan. Walaupun dia mencoba menjauhkan youkai dari kuilnya, hal ini dikarenakan hal tersebut membuatnya sulit untuk melaksanakan pekerjaannya, bukan karena dia membenci mereka. Di akhir simposium dalam Symposium of Post-mysticism saat Reimu mencoba membuatnya berantakan, Miko mencatat bahwa walaupun Reimu mengatakan bahwa dia ingin mengalahkan semua youkai, Reimu sebenarnya hanya ingin mencapai perdamaian di Gensokyo yang tidak memerlukan kekerasan, seperti yang semuanya harapkan.

Kemampuan

Kemampuan Terbang
Sementara terbang sangat biasa diantara penduduk Gensokyo, kemampuan Reimu lebih luas diluar itu; dia mampu berpindah kedalam dan keluar dari kenyataan, atau seperti yang dijelaskan dalam The Grimoire of Marisa, melayang dari kenyataan. Reimu bsa menggunakan kekuatan ini untuk berteleportasi jarak pendek, namun jarang menyadari bahwa dia melakukannya. Ungkapan dari kemampuan ini adalah Fantasy Nature, yang membuatnya tidak dapat disentuh saat digunakan. Kemampuan ini dianggap terlalu kuat untuk digunakan sebagai spell card hingga Marisa Kirisame memberinya nama dan batas waktu.

Manipulasi Aura
Disebutkan dalam omake.txt dari game Embodiment of Scarlet Devil bahwa Reimu dapat mengendalikan roh alami dari makhluk hidup, suatu kemampuan yang tidak dituliskan pada sumber lain setelahnya. Tidak ada contoh jelas dari kemampuan ini yang ditampakan pada canon.

Kemampuan sebagai Hakurei Shrine Maiden
Sebagai Hakurei Shrine Maiden, Reimu dapat mengendalikan bola Yin-Yang Hakurei, dan terlatih dalam bidang teknik pembasmian youkai sama halnya dengan tugas standar sepert melaksanakan pemujaan. Reimu juga bisa memohon kepada dewa-dewa asli Gensokyo ke dalam tubuhnya, namun dia tidak cukup terlatih untuk melakukannya dengan handal.

Teknik Pembatas
Reimu menampakan bakat hebat terhadap pembatas magis (diluar apapun yang berhubungan dengan shrine maiden/miko), agaknya berhubungan dengan pekerjaannya mengelola Great Hakurei Barrier. Diantara teknik-tekniknya adalah pembatas yang meledak, mendorong orang lain (dan dirinya sendiri), atau bertindak sebagai portal untuk serangannya yang lain. Reimu dapat membongkar pembatas dan segel yang terlalu rumit untuk dimengerti Marisa Kirisame dan Patchouli Knowledge, dengan itu Marisa menyebutnya "cheat technique".

Pekerjaan

Reimu adalah seorang shrine maiden/miko dari Hakurei Shrine, dan salah satu "incident solver" utama di Gensokyo. Dia dan yang lainnya mencirikan waktu yang dia luangkan di kuil sangatlah membosankan dan tidak ada peristiwa. Walaupun dia terkadang serius dalam pekerjaannya, nampaknya dia tidak bisa mendapat banyak pemuja di kuilnya. Nampaknya tugas pembasmian youkai-nya merupakan satu-satunya cara baginya untuk memperoleh upah. Kanako Yasaka menyebutkan bahwa bila dia memiliki iman yang sangat banyak, dia bisa menjadi dewi, namun pada saat itu dia berperilaku lebih seperti youkai.

Kepemilikan



Pada kebanyakan game Touhou, Reimu menggunakan Yin-Yang Orb saat pertarungan. Di game Touhou kesebelas Subterranean Animism mereka juga berfungsi sebagai alat komunikasi dengan orang-orang diatas permukaan. Sebagai tambahan, dia biasa membawa gohei, kadang disebut sebagai tongkat penyucinya yang awalnya dipersiapkan oleh Rinnosuke Morichika.

Dia juga memiliki banyak sekali ofuda, kertas jimat keramat dengan sifat anti-youkai yang dia gunakan untuk melawan, menyegel atau membasmi youkai jenis apapun yang dalam danmaku-nya. Ternyata, dia juga bisa menggunakannya untuk membuat pembatas atau menggandakan dirinya. Seperti Yin-Yang Orb, dia paling banyak menggunakannya, bila tidak semua, game-game dimana dia muncul, entah sebagai tembakan biasa (biasanya dengan sifat bergerak mengikuti musuh) atau sebagai peluru untuk spell card-nya.

Tampak dalam minigame Gold Rush, Reimu memiliki banyak koban, sesuatu yang Seija Kijin ingin manfaatkan.

Latar Belakang

Tidak banyak yang diketahui soal sejarah Reimu sebelum kejadian dalam game. ZUN menyebutkan dalam salah satu dokumennya di Shanghai Alice Correspondence bahwa ada Hakurei Shrine Maiden lain sebelumnya, dan secara umum dianggap bahwa terdapat gars diantara mereka.

Di Bab 25 dari Wild and Horned Hermit, dengan kegelapan malam mendekat dengan cepat, Reimu yang merasa kesal mengucapkan bahwa kalian pasti memikirkan hal seperti sinar matahari dan orangtua akan ada di sekitar selamanya. Hal ini nampaknya berarti Reimu mengenal orangtuanya, namun mereka pergi dan merasa cukup pahit soalnya.

Desain Karakter
Reimu memiliki tinggi rata-rata. Dalam canon PC-98, dia digambarkan memiliki mata dan rambut ungu, dan dia mengenakan pita merah besar di belakang kepalanya dan pipa merah di sidelock-nya. Dari Story of Eastern Wonderland hingga Mystic Square dia mengenakan pakaian seperti seragam miko tradisional, dengan hakama merah diatas kimono putih.

Bagaimanapun juga, desainnya yang paling dikenal adalah desain era Windows. Dia memiliki rambut hitam kecoklatan dengan panjang dan gaya bervariasi di setiap game (cenderung pada diurai panjang pada pengerjaan selanjutnya), walaupun dia masih mengenakan pita merah dan tabung penyesuai di sidelock-nya. Dia masih terlihat dalam seragam mikonya, namun sekarang memiliki sedikit tampak biasa dengan seragam standar diluar warna desain merah dan putih. Dikarenakan warna dasarnya, dia seringkali dipanggil miko merah putih/red-white miko.

Sepertinya itu saja yang akan saya katakan soal Reimu Hakurei. Katakan apa yang kalian pikirkan soal karakter satu ini.

--And as always, have a nice day--

No comments:

Post a Comment